Piranti Interaktif dalam Interaksi Manusia dan Komputer

10:17:00 PM Home 0 Comments

Di dalam konteks IMK, sebuah piranti memungkinkan suatu komunikasi antara manusia dan komputer dengan melalui beberapa saluran komunikasi, diantaranya :

  1. Piranti Input (untuk komputer) : misalkan keyboard, mouse, dan lain-lain.
  2. Piranti Output (untuk user) : misalkan tampilan monitor, speaker, dan lain sebagainya .
Pada komputer, Data yang diolah dan juga disimpan dalam bentuk digital maupun bilangan biner. Digital hanya mengenal 2 nilai (1 dan juga 0; benar dan juga salah; atau on dan juga off). Setiap nilai (1 dan 0) disebut dengan bit (binary digit), bilangan yang terdiri dari 8 bit = byte.Yang mau kita bahas adalah tentang piranti input yaitu :
  
 Pengertian Mouse, Jenis, dan Fungsi 

1.     Apa Itu Mouse ?

Mouse komputer merupakan sebuah hardware atau perangkat keras yang mana termasuk dalam golongan perangkat input (masukan). Fungsi mouse sendiri pada sebuah komputer adalah mengatur pergerakan kursor secara cepat, selain itu juga untuk memberikan suatu perintah dengan hanya menekan tombol pada mouse komputer.
Mouse sendiri mengalami perkembangan yang bisa dibilang sangat pesat sejak awal kemunculannya yang mana masih menggunakan sebuah bola kecil pada bagian bawahnya yang berguna sebagai sensor hingga mouse yang sekarang yang bahkan tidak lagi membutuhkan kabel sebagai media penghubungnya. Dan tentunya juga hal ini bisa kita lihat dari bentuknya yang semakin lama semakin terlihat modern.

2.     Jenis – Jenis Mouse
Untuk kita yang sudah terbiasa atau yang dalam kesehariannya memang berinteraksi dengan komputer, pastinya sudah tahu bahwa sebenarnya mouse memiliki banyak jenis. Nah untuk yang belum tahu, berikut ini adalah beberapa jenis mouse yang mungkin belum kamu ketahui, antara lain seperti yang dibawah ini.
1. Mechanical Mouse
Untuk jenis mouse yang pertama adalah mechanical mouse. Bisa dibilang kalau mouse jenis mechanical ini merupakan mouse generasi pertama yang mana masih menggunakan bola kecil yang menjadi sensor untuk mendeteksi gerakan mouse pada komputer. Mouse jenis ini merupakan yang paling banyak digunakan pada masanya.
         
              2. Optomechanical Mouse

       Untuk jenis mouse yang berikutnya adalah optomechanical mouse. Bisa dikatakan bahwa mouse jenis ini merupakan perkembangan dari mechanical mouse. Mengapa dikatakan sebagai perkembangan dari mechanical mouse? Alasannya adalah karena pada mouse jenis ini juga terdapat bola kecil pada bagian bawahnya yang juga berguna sebagai sensor.
           
             3. Optical Mouse
                    

        Yang selanjutnya adalah optical mouse. Untuk sekarang ini mouse jenis yang satu ini sudah seringkali kita jumpai di hampir tiap komputer dimanapun kita berada. Karena pada dasarnya mouse jenis ini bisa dikatakan memiliki keakuratan yang tinggi dan juga stabil yang bisa digunakan pada komputer.

              4. Bus Mouse

Untuk jenis mouse yang selanjutnya adalah mouse yang bisa dikatakan memiliki kabel dengan serial bus seperti yang bisa kita lihat pada gambar di atas. Tidak kelihatan seperti mouse pada umumnya yang mana memiliki semacam roda yang berguna untuk melakukan scroll up dan down. Pada mouse jenis ini hanya terdapat tombol di kanan dan kirinya.

            5.  PS/2 Mouse



Mouse jenis yang satu ini merupakan salah satu jenis mouse yang sempat populer penggunaannya. Hampir semua jenis komputer yang kita gunakan pastinya pernah menggunakan mouse yang menggunakan port ps/2 ini. Sampai saat ini pun pastinya masih ada yang menggunakan mouse jenis ini walaupun jarang.

           6. USB Mouse

Mouse jenis ini bisa dikatakan merupakan hasil perkembangan dari mouse jenis ps/2. Hal tersebut tentunya bisa kita lihat dari segi desain yang mana keduanya secara sepintas terlihat mirip satu sama lain. Dan bisa kita lihat juga, pada mouse jenis ini menggunakan port usb yang mana tentunya lebih simple jika dibandingkan dengan port ps/2.

           7. Wireless Mouse

Untuk jenis mouse yang terakhir adalah wireless mouse. Sesuai dengan namanya, mouse jenis ini tidak memiliki kabel sebagai media penghubungnya dengan komputer. Dan pastinya dengan mouse jenis ini kita menggunakannya dengan jarak jauh dan tidak merasa terganggu dengan kabel yang biasanya terdapat pada mouse.

3.     Fungsi Mouse
     Kita semua tentunya sudah tahu bahwa mouse merupakan perangkat peripheral komputer yang mana berfungsi untuk melakukan input data pada sebuah komputer. Namun ternyata selain fungsi tersebut, mouse memiliki fungsi yang lain yang tentunya juga berguna dalam pengoperasian komputer. Berikut ini adalah beberapa fungsi yang ada pada mouse, antara lain :
     
  • Untuk mengeksekusi suatu program
         Mouse memiliki peranan penting dalam hal ini. Kita akan sangat sering menggunakan mouse  untuk membuka file atau menjalankan program. Pada umumnya suatu file ataupun program dapat dibuka dan dijalankan dengan cara melakukan double click.
  • Untuk memilih objek
Memilih merupakan aktivitas yang tidak bisa kita hindari dalam dunia komputer. Mulai dari memilih file, folder, bahkan kata-kata dalam program penulisan seperti Microsoft Word. Dengan menggunakan mouse kita dapat melakukan pilihan sesuai keinginan.
  •  Melakukan drag dan drop
Dengan menggunakan mouse kita seringkali melakukan proses drag and drop pada item-item di dalam komputer kita, mulai dari operasi move, cut, sampai copy. Dengan didukungnya kemampuan ini melalui mouse, memudahkan kita dalam melakukan operasi-operasi sederhana tersebut.
  • Mendapatkan informasi melalui hover mouse
Hover adalah keadaan dimana pointer kita berada pada menu, file, atau folder tertentu. Ketika pointer ada dalam kondisi hover, maka kita akan melihat sebuah informasi ditampilkan. Informasi inilah yang disebut sebagai tooltips. Fungsi ini sangat berguna bagi kita untuk segera mengetahui apakah fungsi dari item yang akan kita click. Mungkin kita kurang perhatian dengan fitur yang satu ini. Jadi ketika kita mengoperasikan komputer atau laptop kita, cobalah untuk melakukan eksplorasi mengenai fitur hover ini.
  • Melakukan operasi scroll
Coba kamu cermati apa yang paling sering kamu lakukan ketika tengah membaca artikel-artikel dalam halaman ini. Ya. Benar sekali, kamu paling banyak melakukan scrolling, yaitu proses menjelajah isi halaman dengan menggulungnya. Tentu scrolling bukanlah satu-satunya cara supaya kamu bisa membaca artikel ini terus ke bawah. Sebagai nantinya kamu bisa menggunakan tanda panah (arrow) pada keyboard kamu. Namun itu akan sangat tidak praktis. Jelas bahwa fitur dukungan mouse ini sangat membantu aktivitas kamu dalam mengoperasikan komputer maupun laptop kamu.
  •   Fungsi lain mouse
ngsi lain yang dimaksud di sini adalah fungsi-fungsi lanjut dari mouse yang umumnya digunakan pada bahasa pemrograman. Jika kamu adalah seorang programmer, tentu kamu tidak asing dengan hal ini. Sebagai contoh ketika kita membuat sebuah program, kita menginginkan suatu event berjalan ketika mouse sedang melakukan suatu prosedur.



0 komentar: